Melalui Pendekatan Yang Ramah Dan Empatik KPU Berikan Pelayanan Terbaik Kepada Masyarakat
Surakarta, kota-surakarta.kpu.go.id - KPU Kota Surakarta melaksanakan kegiatan rutin Apel Pagi dilingkungan KPU Kota Surakarta di halaman kantor. Senin (17/11/2025)
Apel pagi dipimpin oleh Kadiv Teknis Penyelenggara Pemilu, Jati Narendro Pratignyo Tiyoso. Dalam arahanya disampaikan bahwa sebagai lembaga pelayan publik harus memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat salah satunya melalui pendekatan yang ramah dan empatik selain itu KPU Kota Surakarta harus tetap menjaga kekompakan dalam hal pekerjaan. karena dengan menjaga kekompakan merupakan kunci pencapaian keberhasilan dalam setiap pelaksanaan kegiatan yang telah ditentukan. Mari kita wujudkan lingkungan kerja yang nyaman dan tim kerja yang solid untuk mencapai tujuan bersama. (Ed : Asa/kpusurakarta)