Berita Terkini

KPU KOTA SURAKARTA MENERIMA STUDY VISIT SMP BINA WIDYA SURAKARTA

Surakarta, kota-surakarta.kpu.go.id - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Surakarta menerima Study Visit  dari SMP Bina Widya Surakarta untuk belajar serta berdiskusi tentang kepemiluan dan belajar tentang tahapan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gurbenur Jawa Tengah serta Walikota dan Wakil Walikota Surakarta Tahun 2024, Kamis (22/8).

Hadir Ketua dan Anggota KPU Kota Surakarta beserta jajaran staff sekretariat. Kegiatan Study Visit  dari SMP Bina Widya Surakarta dilaksanakan di Aula Kantor KPU Kota Surakarta dan diterima langsung oleh Ketua KPU Kota Surakarta, Bambang Christanto.

Selanjutnya, pemaparan materi kepemiluan oleh anggota KPU divisi Sosdiklih Parmas dan SDM, Yuly Yulianingrum. Ia memberikan pemaparan materi kepada seluruh siswa tentang Pilkada Serentak Tahun 2024 bagi pemilih pemula. Selain itu semua siswa diajak untuk belajar tentang sejarah pemilu di Indonesia.

Untuk seluruh siswa Study Visit diharapkan mendapatkan pengalaman dan ilmu sebanyak-banyaknya guna untuk bekal sebagai generasi muda penerus bangsa (Ed:Asa/kpusurakarta)

 

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 42 kali