
Monitoring E-Coklit di Kota Surakarta
Surakarta, kota-surakarta.kpu.go.id - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Surakarta Melakukan pendampingan Monitoring oleh KPU Provinsi Jawa Tengah dalam pelaksanaan E-Coklit di Kota Surakarta untuk Pilkada Serentak Tahun 2024 (15/7).
Kegiatan yang dilaksanakan di Kota Surakarta tersebut Diikuti Ketua dan Anggota KPU Kota Surakarta beserta staf sekretariat sub bagian Rendatin.
Dalam hal ini hadir Anggota KPU Provinsi Jawa Tengah , Drs Basmar Perianto Amron, M.M beserta staff. Wilayah yang dikunjungi ada di 2 Kelurahan yaitu kelurahan Kerten, kecamatan Laweyan dan kelurahan Jagalan, kecamatan Jebres.
Dalam Kegiatan ini Ketua KPU Kota Surakarta, Bambang Christanto memberikan laporan progress Coklit yang ada di Kota Surakarta kepada KPU Provinsi Jawa Tengah. “Saat ini Coklit dan di Kota Surakarta progresnya sudah berjalan 99 persen dan segera kita selesaikan,” ujar Bambang.
Monitoring E-Coklit ini diharapkan menjadikan semangat untuk Jajaran PPK dan PPS serta menumbuhkan kekompakan pada seluruh jajarannya. (Ed:Asa/kpusurakarta)