Berita Terkini

KPU Kota Surakarta Ikuti Rapat Koordinasi Pelaksanaan Pembangunan Zona Integritas

Surakarta, kota-surakarta.kpu.go.id - KPU KotaSurakarta, bertempat di aula lantai 3 KPU Provinsi Jawa Tengah, Bambang Christanto Kadiv Hukum dan Pengawasan KPU Kota Surakarta mengikuti Rapat Koordinasi Pelaksanaan Pembangunan Zona Integritas pada Satuan Kerja di Lingkungan KPU Kabupaten/Kota yang diselenggarakan oleh KPU Provinsi Jawa Tengah.Jum’at 3/10/2025

Dalam kesempatan ini, Handi Tri Ujiono, Ketua KPU Jawa Tengah dalam sambutannya menyampaikan "Salah satu alasan diadakannya kegiatan hari ini adalah karena adanya kendala di Kabupaten/Kota terkait pengisian Lembar Kerja Evaluasi (LKE)" Ujarnya.

Kegiatan selanjutnya arahan dari Komisioner dan Sekretaris Komisi Pemilihan Umum Provinsi Jawa Tengah dan Pemberian materi oleh Kadiv Hukum dan Pengawasan KPU Jawa Tengah. Dalam paparannya Muslim Aisha menyampaikan terkait dengan Zona Integritas dan Arahan - arahan KPU RI yang berdasar pada Surat edaran KPU Nomor 2410 terkait pelaksanaan pembangunan Zona Integritas pada Satuan Kerja di Lingkungan KPU Provinsi dan KPU, tertanggal 17 Juli 2025.

Kemudian kegiatan di tutup oleh Kabag TPPH KPU Jateng. Dewanto Putra Adhi Permana memaparkan evaluasi terhadap kerja - kerja divisi Hukum terkait pelaporan SPIP dan isi dari website serta medsos JDIH. (Ed : Asa/kpusurakarta)

 

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 24 kali