
KUNJUNGAN KERJA SEKRETARIS PROVINSI JAWA TENGAH
Surakarta, kota-surakarta.kpu.go.id - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Surakarta menerima kunjungan kerja dari Sekretaris KPU Provinsi Jawa Tengah. Hadir Ketua dan Anggota KPU Kota Surakarta beserta Sekretaris dan Jajaran Sekretariat KPU Kota Surakarta diAula Kantor KPU Kota Surakarta, Selasa (19/08/25).
Rapat kerja dibuka oleh Sekretaris KPU Kota Surakarta, Tanto Winurdin, pada pukul 10.30 WIB dengan membaca Basmallah, selanjutnya Sekretaris KPU Kota Surakarta menyampaikan ucapan selamat datang kepada Sekretaris KPU Provinsi Jawa Tengah, Tri Tujiana, dalam sambutannya Sekretaris KPU Kota Surakarta menyampaikan kondisi SDM, sarana dan prasarana di Kantor KPU Kota Surakarta.Sekretaris KPU Kota Surakarta juga menyampaikan bahwa saat ini Pegawai hadir lengkap.
Dalam sambutannya Ketua KPU Kota Surakarta, Yustinus Arya Artheswara menyampaikan bahwa saat ini KPU Kota Surakarta sedang giat melakukan sosialisasi dengan menghidupkan podcast yang ada walau dengan sarana dan prasarana seadanya, tanpa studio kedap suara sehingga pelaksanaan pengambilan gambar dilakukan setelah jam pulang kantor. Disampaikan pula bahwa KPU Kota Surakarta telah menyampaikan permonohan hibah non tahapan kepada Pemerintah Kota Surakarta untuk memenuhi kebutuhan yang tidak bisa dibiayai oleh anggaran 076 seperti pembangunan studio podcast, renovasi gudang, serta pengadaan peralatan podcast, kegiatan sosialisasi, pemutakhiran data parpol serta pemutakhiran data pemilih berkelanjutan
Selanjutnya kesempatan diberikan kepada Sekretaris KPU Provinsi Jawa Tengah, Tri Tujiana untuk dapat memberikan arahan kepada pegawai di Lingkungan KPU Kota Surakarta. Dalam arahannya Sekretaris KPU Provinsi Jawa Tengah menyampaikan pengalamannya bekerja di berbagai wilayah di Indonesia, beliau telah mengalami 13 kali mutasi yang menurut beliau merupakan mutasi terbanyak. Dari pengalaman ini, Bapak Tri Ujiana menyampaikan kepada seluruh Pegawai di lingkungan KPU Kota Surakarta untuk dapat bersyukur dimanapun penempatan, karena ini merupakan bukti pengabdian kita kepada negara dan bentuk dari tagline KPU yakni KPU melayani. Dimanapun kita berada hal tersebut yangharus kita kedepankan untuk dapat memberikan pelayanan maksimal baik pada masa tahapan maupun non tahapan. Jaga soliditas yang ada di Kantor KPU Kota Surakarta, siapapun nanti yang akan menjadi pemimpin di Lingkungan Sekretariat KPU Kota Surakarta, tanpa dukungan dari seluruh pihak tidak akan mampu menjalankan roda kepemimpinan dengan baik. Semua pegawai di KPU Kota Surakarta memiliki peran krusial mulai dari Pramubakti sampai dengan Sekretaris bahkan Ketua KPU. Semua harus bersinergi melakukan perannya masing – masing dengan penuh tanggungjawab dan disiplin. Kegiatan ditutup dengan foto bersama di depan Kantor KPU Kota Surakarta. (Ed : Wil/kpusurakarta)