Berita Terkini

Rapat Koordinasi Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan (DPB) Triwulan II Tahun 2021

SURAKARTA —KPU Kota Surakarta melaksanakan Rapat Koordinasi Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan (DPB) Tahun 2021 Pada hari Kamis, 1 Juli 2021. Rapat koordinasi yang dilaksanakan Secara Daring. Rapat Koordinasi ini diikuti oleh Polresta Surakarta, Bawaslu Kota Surakarta, Dandim 0735, Dispendukcapil, Pengadilan Negeri Kota Surakarta, Camat Se-Kota Surakarta, Partai Politik dan Jajaran KPU Kota Surakarta. Acara dimulai pada pukul 10.00 WIB di pandu oleh MC dan diawali dengan mendengarkan lagu kebangsaan Indonesia Raya dilanjutkan dengan sambutan oleh Ketua KPU Kota Surakarta, Nurul Sutarti. Tujuan diadakan rapat koordinasi ini bertujuan untuk pembentukan forum komunikasi pemutakhiran data pemilih berkelanjutan tingkat kota surakarta Surakarta dan sebagai amanat Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 7 yakni tentang KPU bertugas melaksanakan pemutakhiran data pemilih berkelanjutan, meskipun sedang tidak menyelenggarakan pemilu/pemilihan sebagai kunci kesuksesan kevalidan dan mutakhir data pemilih yang bekerjasama dengan beberapa stakeholder lain. Selanjutnya, pemaparan materi Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan dari anggota KPU Kota Surakarta divisi Program Data, Kajad Pamuji Joko Waskito. Dalam pemaparan materinya dijelaskan sesuai amanat Undang-Undang Nomor 7 KPU berkewajiban melakukan pemutakhiran data pemilih secara berkelanjutan, agar KPU berintegritas. KPU Kota Surakarta melakukan koordinasi dengan stakeholder untuk memperoleh data dari berbagai sumber antara lain TNI/POLRI yaitu data anggota yang purna tugas/anggota baru, Dispendukcapil yang memiliki data mutasi keluar, datang, meninggal, dan lainnya serta Pengadilan bila ada data yang dicabut hak pilihnya. agenda forum koordinasi akan dilaksanakan setiap 3 (enam) bulan dan melakukan evaluasi keefektifan 6 (enam) bulan sekali. KPU akan menyandingkan data yang diterima dengan DPT Pemilihan. KPU akan melakukan analisis terhadap masukan data pemilih (baik tms maupun ubah serta menambahkn pemilih baru). KPU Kota Surakarta juga membuka pelayanan kepada masyarakat umum untuk memberikan masukan melalui website kota-surakarta.kpu.go.id  dan masyarakat dapat datang langsung ke Kantor KPU Kota Surakarta pada jam kerja. Dari awal hingga akhir Kegiatan Rapat Koordinasi Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan (DPB) Tahun 2021  berjalan dengan lancar. Forum ini sangat penting dalam mensukseskan Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan Tahun 2021. (Humas, KPUSka)

Rabu Ingin Tahu dengan Topik “Pemilu Serentak Tahun 2024 dan Masa Depan Konsolidasi Demokrasi Indonesia”

SURAKARTA─KPU Kota Surakarta mengikuti Kegiatan Rabu Ingin Tahu dengan mengangkat topik “Pemilu Serentak Tahun 2024 dan Masa Depan Konsolidasi Demokrasi Indonesia” . KPU Kota Surakarta mengikuti kegiatan tersebut secara daring bersama dengan KPU Kabupaten/Kota Se Jawa Tengah. Pada hari, Rabu 30 Juni 2021. Forum ini juga dapat disaksikan oleh masyarakat umum secara live streaming pada Youtube KPU Provinsi Jawa Tengah. Ketua KPU Provinsi Jawa Tengah pada pembukaan acara mengatakan bahwa forum ini merupakan komitmen KPU Provinsi Jawa Tengah untuk memberikan informasi kepemiluan secara rutin kepada masyarakat. RIT kali ini menghadirkan dua Narasumber yaitu Wakil Ketua MPR RI, Lestari Moerdijat m, SS., MM dan Wakil Ketua Komisi II DPR RI, Saan Mustopa, M.Si dan dimoderatori oleh Divisi Sosdiklih dan Parmas KPU Provinsi Jawa Tengah, Diana Ariyanti. Harapan masyarakat yang cukup besar terhadap perhelatan Pemilu Serentak 2024 dimana Pemilu dan Pemilihan dilakukan secara serentak di Tahun yang sama. Semoga dengan adanya diskusi ini akan menambah pengetahuan mengenai mengenai kepemiluan dan Masa Depan Konsolidasi Demokrasi Indonesia bagi masyarakat luas. (Humas, KPUSka)

Strategi Pengembangan SDM KPU Pasca Tahapan Pemilu dan Pemilihan

Surakarta, kota-surakarta.kpu.go.id - KPU Provinsi Jawa Tengah melaksanakan Rapat Koordinasi penguatan Kelembagaan dengan tema “Strategi Pengembangan SDM KPU Pasca Tahapan Pemilu dan Pemilihan” Kegiatan ini dilaksanakan secara daring dan dapat disimak secara langsung melalui youtube KPU Jateng, Rabu (22/10). Kegiatan ini mengundang Komisioner dan seluruh Jajaran Sekretariat KPU Kabupaten/Kota se-Jawa Tengah. KPU Kota Surakarta mengikuti kegiatan tersebut di Aula KPU Kota Surakarta. Kegiatan Dibuka oleh Divisi Sosialisasi Pendidikan dan Partisipasi Masyarakat, Akhmaliyah, dalam sambutannya menyampaikan bahwa kita harus meningkatkan kemampuan diri dengan berbagai kegiatan pengembangan diri. Sebagai Kepala Divisi SDM dan Litbang KPU Provinsi Jawa Tengah, menyampaikan bahwa kegiatan ini digunakan untuk meningkatkan kemampuan SDM KPU kabupaten/kota dalam persiapan menghadapi pelaksanaan pemilu/pemilihan mendatang. Kegiatan ini menghadirkan Narasumber Dr. Nur Hidayat Sardini, S.sos., S.H., M.Si dosen di Departemen Politik dan Ilmu Pemerintahan (DPIP), Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Universitas Diponegoro. (Ed:Asa/kpusurakarta)