Berita Terkini

KPU Kota Surakarta Gelar Rapat Pleno Rekapitulasi Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan (PDPB) Triwulan Ketiga Tahun 2025 Tingkat Kota Surakarta

Surakarta, kota-surakarta.kpu.go.id - KPU Kota Surakarta melaksanakan Rapat Pleno Rekapitulasi Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan (PDPB) Triwulan Ketiga Tahun 2025 Tingkat Kota Surakarta bertempat di aula kantor KPU Kota Surakarta pada Pemilihan Umum Tahun 2024, Kamis (02/10/2025). Rapat Pleno dibuka oleh Ketua KPU Kota Surakarta, Yustinus Arya Artheswara dan dilanjutkan pembacaan rekapitulasi Daftar Pemilih Tetap oleh Kadiv Perencanaan, Data dan Informasi, Aldian Andrew Wirawan. Hadir sebagai peserta rapat pleno terbuka adalah Perwakilan Partai Politik Peserta Pemilu 2024 tingkat Kota Surakarta, Bawaslu Kota Surakarta, Dispendukcapil, Bagian Pemerintahan Kota Surakarta, Komandan Distrik Militer 0735 Surakarta, Kementrian Agama Kota Surakarta, Bakesbangpol. KPU Kota Surakarta menetapkan hasil Pemutakhiran Daftar Pemilih Berkelanjutan dengan jumlah 449.102 pemilih dengan rician 218.220 pemlih laki-laki dan 230.882 pemilih perempuan. yang tersebar di 5 Kecamatan di wilayah Kota Surakarta. (Ed : Asa/kpusurakarta)  

KPU Kota Surakarta Ikuti Rapat Koordinasi Pelaksanaan Pembangunan Zona Integritas

Surakarta, kota-surakarta.kpu.go.id - KPU KotaSurakarta, bertempat di aula lantai 3 KPU Provinsi Jawa Tengah, Bambang Christanto Kadiv Hukum dan Pengawasan KPU Kota Surakarta mengikuti Rapat Koordinasi Pelaksanaan Pembangunan Zona Integritas pada Satuan Kerja di Lingkungan KPU Kabupaten/Kota yang diselenggarakan oleh KPU Provinsi Jawa Tengah.Jum’at 3/10/2025 Dalam kesempatan ini, Handi Tri Ujiono, Ketua KPU Jawa Tengah dalam sambutannya menyampaikan "Salah satu alasan diadakannya kegiatan hari ini adalah karena adanya kendala di Kabupaten/Kota terkait pengisian Lembar Kerja Evaluasi (LKE)" Ujarnya. Kegiatan selanjutnya arahan dari Komisioner dan Sekretaris Komisi Pemilihan Umum Provinsi Jawa Tengah dan Pemberian materi oleh Kadiv Hukum dan Pengawasan KPU Jawa Tengah. Dalam paparannya Muslim Aisha menyampaikan terkait dengan Zona Integritas dan Arahan - arahan KPU RI yang berdasar pada Surat edaran KPU Nomor 2410 terkait pelaksanaan pembangunan Zona Integritas pada Satuan Kerja di Lingkungan KPU Provinsi dan KPU, tertanggal 17 Juli 2025. Kemudian kegiatan di tutup oleh Kabag TPPH KPU Jateng. Dewanto Putra Adhi Permana memaparkan evaluasi terhadap kerja - kerja divisi Hukum terkait pelaporan SPIP dan isi dari website serta medsos JDIH. (Ed : Asa/kpusurakarta)  

KPU Kota Surakarta Ikuti Kajian Rutin Kamis Sesuatu Seri ke-XXI Tahun 2025

Surakarta, kota-surakarta.kpu.go.id - KPU Kota Surakarta diwakili oleh Divisi Hukum dan Pengawasan mengikuti Kajian Rutin Kamis Sesuatu Seri ke-XXI Tahun 2025. Agenda kali ini membahas Putusan MK PHPU Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Janeponto Tahun 2024 dengan fokus pada Putusan Perkara Nomor 232/PHPU.BUP-XXIII/2025. Turut hadir dalam kegiatan tersebut Kasubbag Hukum dan Teknis beserta Staf Pelaksana Subbagian Hukum dan Teknis Sekretariat KPU Kota Surakarta. Kegiatan yang diselenggarakan KPU Provinsi Jawa Tengah ini mengundang KPU Kabupaten/Kota Se-Jawa Tengah sebagai peserta, Kamis (2/10). Kegiatan ini bertujuan sebagai sharring knowledge sengketa dan dinamika  yang terjadi di KPU Kabupaten Jeneponto sebagai upaya untuk proses pembelajaran bagi KPU Kabupaten/Kota di Jawa Tengah.  Kegiatan ini menghadirkan Sebagai Narasumber Ibu Upi HastatiAnggota KPU Provinsi Sulawesi Selatan Divisi Hukum dan Pengawasan, Bapak Ilham Hidayat Anggota KPU Kabupaten Jeneponto Divisi Hukum dan Pengawasan dan Siti Halimatus S Anggota KPU Kabupaten Karanganyar Divisi Hukum dan Pengawasan.  Peserta Kegiatan diberikan kesempatan untuk mengajukan pertanyaan dan mengulas sesuai dengan pendapat dan pandangan masing - masing. Kajian ditutup dengan ulasan kesimpulan serta rencana Tindak Lanjut oleh Ketua Divisi Hukum dan Pengawasan KPU Provinsi Jawa Tengah, Muslim Aisha. (Ed : Asa/kpusurakarta)

Pancasila Perekat Bangsa Menuju Indonesia Raya Tema Peringatan Hari Kesaktian Pancasila Tahun Ini

Surakarta, kota-surakarta.kpu.go.id - KPU Kota Surakarta melaksanakan Upacara memperingati Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2025 di Halaman Kantor KPU Kota Surakarta, Rabu (01/10/2025). Bertindak sebagai Inspektur Upacara Ketua KPU Kota Surakarta, Yustinus Arya Artheswara dan upacara ini dihadiri oleh Anggota KPU Kota Surakarta, Plt.Sekretaris KPU Kota Surakarta sebagai komandan upacara dan diikuti oleh seluruh Jajaran sekretariat, Upacara dimulai pada pukul 08.00 WIB. Peringatan Hari Lahir Pancasila Tahun ini mengusung tema “ Pancasila Perekat Bangsa Menuju Indonesia Raya”. (Ed : Asa/kpusurakarta)

Kajian Rutin Kamis Sesuatu Seri ke-XX Tahun 2025

Surakarta, kota-surakarta.kpu.go.id - Tim JDIH KPU Kota Surakarta melalui Divisi Hukum dan Pengawasan mengikuti Kajian Rutin Kamis Sesuatu Seri ke-XX Tahun 2025. Agenda kali ini membahas Putusan MK PHPU Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Banggai Tahun 2024 dengan fokus pada Putusan Perkara Nomor 171/PHPU.BUP-XXIII/2025. Kegiatan yang diselenggarakan KPU Provinsi Jawa Tengah ini dilaksanakan juga oleh KPU Kabupaten/Kota Se-Jawa Tengah, Jumat (26/09/2025). KPU Kota Surakarta diwakili oleh Divisi Hukum dan Pengawasan, Bambang Christanto, Kasubag TPPPH, Rois Alfianto beserta staf penyelenggara Subbagian TPPPH. kegiatan rutin ini dibuka oleh  Anggota Provinsi Jawa Tengah Divisi Data dan Informasi bapak Paulus Widiyantoro. Narasumber yang dihadirkan dalam kegiatan ini yaitu Darmati selaku Divisi Hukum dan Pengawasan KPU Kabupaten Banggai, Budysastra Bahrun selaku Divisi Hukum dan Pengawasan KPU Kabupaten Banggai, dan bertindak sebagai pemantik diskusi yaitu M. Kholil Sa’roni selaku Divisi Hukum dan Pengawasan KPU Kabupaten Banjarnegara. Tujuan dari Kegiatan ini mengkaji secara detail terkait sengketa dan dinamika yang terjadi di KPU Kabupaten Banggai, Persolan yang di hadapi, Persoalan yang di soalkan di Mahkamah Konstitusi dan Putusan yang di keluarkan oleh MK dan serta bagaimana Penyelesaiannya. Harapan dalam kegiatan ini adalah adanya Pembelajaran bersama terhadap dinamika yang terjadi di KPU Kabupaten Banggai pada tahapan Penyelenggaraan Pemilihan, dan sebagai gambaran sebagai  mitigasi resiko dan  Pemetaan Potensi permasalahan Hukum dalam Setiap tahapan Pilkada selanjutnya untuk lebih baik lagi. Kajian ditutup dengan ulasan kesimpulan serta rencana Tindak Lanjut oleh Ketua Divisi Hukum dan Pengawasan KPU Provinsi Jawa Tengah, Muslim Aisha. (Ed : Asa/kpusurakarta)

Studium Generale Kuliah Hukum Pemilu dan Pemilihan

Surakarta, kota-surakarta.kpu.go.id - KPU Kota Surakarta mengikuti Kegiatan yang diselenggarakan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Jawa Tengah yaitu Studium Generale Kuliah Hukum Pemilu dan Pemilihan, Kerja sama antara KPU Provinsi Jawa Tengah dan Fakultas Hukum Universitas Negeri Semarang (Unnes), Rabu, 24/9/2025. Dalam kesempatan ini, Ketua KPU Jateng Handi Tri Ujiono hadir sebagai narasumber pada Studium Generale Kuliah Hukum Pemilu dan Pemilihan dengan materi “Pemilu Berintegritas Menuju Indonesia Emas 2045”. Beliau menegaskan bahwa pemilu yang jujur, adil, dan transparan adalah fondasi utama lahirnya kepemimpinan berkualitas yang akan mengantarkan Indonesia menuju cita-cita besar 2045. Kegiatan ini diikuti ratusan mahasiswa, dan dosen yang antusias mengkuti Kuliah Hukum pemilu dan Pemilihan serta peran generasi muda dalam menjaga demokrasi. JDIH KPU Jawa Tengah terus berkomitmen mendukung literasi hukum pemilu demi terwujudnya pemilu berintegritas untuk Indonesia yang lebih baik.